6. Pesona Sunday Morning ( Pesona Sunmor )
6. Pesona Sunday Morning ( Pesona Sunmor )
Pesona Sunday Morning ( Pesona Sunmor ) merupakan pelayanan administrasi kependudukan untuk semua orang yang membahagiakan pada hari minggu pagi yang dilaksanakan di alun-alun dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kebumen. Pelayanan administrasi kependudukan yang diperuntukkan bagi semua orang yang membahagiakan sambil santai dokumen administrasi kependudukan bisa anyar maning ( sambil bersantai juga bisa mendapat dokumen adminduk baru lagi ).
Inovasi pelayanan diperuntukkan masyarakat yang sedang melaksanakan aktivitas menikmati hari libur di minggu pagi agar bisa sekaligus dapat melakukan pengurusan dokumen kependudukan yaitu Kartu Keluarga (KK), Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Identitas Anak (KIA), Pindah Datang, Akta Kelahiran, Akta Kematian dan dokumen lainnya. Jadi masyarakat yang sedang menikmati santai di hari minggu juga bisa sekaligus mengurus dokumen kependudukan baik baru maupun perubahan data kependudukannya.
Latar Belakang :
Mempermudah untuk mengurus dokumen kependudukan di hari minggu
Tujuan :
1. Meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan prima yang efektif dan efisien, mudan, cepat dan praktis ;
2. Mempermudah dan meyederhanakan prosedur serta mempercepat proses penerbitan Kartu Keluarga (KK), Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Identitas Anak (KIA), Pindah Datang, Akta Kelahiran, Akta Kematian dan dokumen lainnya ;
3. Meningkatkan cakupan program administrasi kependudukan ;
4. Mewujudkan tertib administrasi kependudukan.
Manfaat :
1. Mewujudkan tertib administrasi kependudukan di Kabupaten Kebumen ;
2. Memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mengurus dokumen administrasi kependudukan ;
3. Penduduk tidak perlu ijin pada hari kerja/sekolah untuk mengurus dokumen kependudukan.