Disdukcapil Kabupaten Kebumen Sosialisasikan Kebijakan Administrasi Kependudukan Terbaru Sampai ke Level Desa dan Kelurahan
Disdukcapil Kabupaten Kebumen Sosialisasikan Kebijakan Administrasi Kependudukan Terbaru Sampai ke Level Desa dan Kelurahan
Kebumen - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kebumen menggelar acara Sosialisasi Kebijakan Administrasi Kependudukan yang dihadiri oleh perwakilan kecamatan dan desa/kelurahan se-Kabupaten Kebumen yang dibagi dalam 2 hari, yaitu hari Selasa dan Rabu, tanggal 23 dan 24 Juli 2024.
Acara ini dihadiri langsung oleh Plt. Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Kebumen, Anna Mukhsinul Mubarok, S.Pd., M.Si., Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk, Bambang Wahyu Santoso, S.Sos., Kepala Bidang Pencatatan Sipil, Grace Arisandy Dunggio, S.STP., MPA., Sub Koordinator Pengolahan dan Penyajian Data, Yatimah S.E., Sub Koordinator Pindah Datang, Aris Ekowati, S.E., M.M., serta perwakilan dari desa/kelurahan se-Kabupaten Kebumen.
Materi yang dipaparkan adalah tentang pelayanan administrasi kependudukan, terutama pelayanan pencatatan sipil, pelayanan pendaftaran penduduk, dan satu data kependudukan.
Hal ini terus diupayakan agar pelayanan administrasi kependudukan bisa dilakukan di daerah agar semakin dekat dan semakin mudah dijangkau oleh masyarakat, terutama yang berdomisili jauh dari pusat kota Kebumen. (A)