Dispendukcapil Kebumen Layani Pengurusan Dokumen Kependudukan di Panti Sosial
Dispendukcapil Kebumen Layani Pengurusan Dokumen Kependudukan di Panti Sosial
Kebumen – Salah satu inovasi Pemerintah Kabupaten Kebumen dalam hal tertib administrasi kependudukan adalah GO-LAK. GO-LAK bertujuan untuk lebih menjangkau dan memberikan kemudahan bagi masyarakat yang akan mengurus dokumen administrasi kependudukan, seperti KTP elektronik, Kartu Identitas Anak (KIA), Kartu Keluarga (KK), dan Akta Pencatatan Sipil.
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Kebumen melakukan pelayanan jemput bola di Panti Sosial Mardi Guno, Prembun. Pelayanan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 23 September 2021. Hasilnya, sebanyak 2 orang telah mengajukan cetak KTP elektronik, dan 2 orang telah melakukan perekaman KTP elektronik.
Dengan adanya pelayanan ini, masyarakat merasa sangat terbantu untuk mengurus dokumen administrasi kependudukan dengan mudah. Jadi, masyarakat tidak perlu repot-repot datang ke kantor untuk melakukan perekaman. (A)