Rilis Program 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Kebumen
Rilis Program 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Kebumen
Kebumen – Senin, 8 Maret 2021, Bupati Kebumen, H. Arif Sugiyanto, S.H., dan Wakil Bupati Kebumen, Hj. Ristawati Purwaningsih, S.ST., MM., merilis program 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Kebumen. Kegiatan diadakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kabupaten Kebumen dan disiarkan langsung melalui kanal Youtube Ratih TV Kebumen.
Ada 19 program unggulan yang dirilis oleh Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, salah satunya adalah Go Layanan Administrasi Kependudukan atau yang disingkat GO-LAK.
Dalam sambutannya, Bupati Kebumen mengatakan, tertib administrasi kependudukan adalah modal utama pembangunan suatu daerah. GO-LAK yang dilakukan dengan cara jemput bola ini memberikan kemudahan bagi masyarakat yang akan mengurus dokumen administrasi kependudukan, seperti KTP elektronik, Kartu Identitas Anak (KIA), Kartu Keluarga (KK), dan Akta Kelahiran. Masyarakat tidak perlu datang ke kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Kebumen atau kantor kecamatan, tidak perlu mengantri, tidak perlu menunggu lama, dan pengurusan dokumen administrasi kependudukan cepat selesai.
Dengan dirilisnya GO-LAK, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Kebumen siap dan selalu mendukung agar tercapai pelayanan yang optimal dan membahagiakan bagi masyarakat Kebumen. (A)